PTN

6 Metode Untuk Siap SNBT di Tahun Depan

Meskipun persaingan memasuki perguruan negeri di Indonesia cukup ketat, bukan berarti tidak ada peluang untuk lolos SNBT. Ayah bunda bisa memotivasi ananda di rumah untuk lolos seleksi dengan memberi mereka strategi khusus. Berikut metode yang bisa ayah bunda pelajari untuk membantu ananda di rumah memperbesar peluang kuliah di universitas impian.

1. Memahami Materi Tes

Untuk dapat lolos ujian masuk perguruan tinggi negeri, ayah bunda harus memastikan bahwa ananda sudah memahami materi tes yang akan diujikan. Pada dasarnya, materi ujian tersebut terdiri dari 3 bagian.

  • Tes Potensi Skolastik (TPS)

TPS dalam ujian masuk perguruan tinggi negeri digunakan untuk mengukur kemampuan ananda di ranah kognitif. Pada Tes Potensi Skolastik, ananda akan diuji dalam hal kemampuan kuantitatif, penalaran umum, kemampuan memahami bacaan dan tulisan, serta pengetahuan dan pemahaman umum.

  • Literasi

Literasi yang dimaksud disini adalah literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Pada tes ini, ananda diharapkan mampu memahami, mengevaluasi, merefleksikan, dan menggunakan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah.

  • Penalaran

Pada ujian masuk perguruan tinggi negeri tahun ini, ananda juga akan dites dalam hal penalaran matematika. Ujian ini untuk mengukur kemampuan ananda menggunakan konsep, fakta, prosedur, serta alat matematika untuk menyelesaikan masalah dalam kehidupan sehari-hari.

2. Memperbanyak Latihan Soal Ujian

Memperbanyak latihan soal adalah hal berikutnya yang harus dilakukan setelah ananda mengetahui materi apa saja yang akan diujikan. Latihan soal yang dilakukan bisa membantu ayah bunda mengukur kemampuan ananda dalam mengerjakan materi ujian. Ananda bisa memulai dari soal-soal sederhana dan kemudian secara bertahap beralih ke soal yang lebih kompleks atau HOTS.

3. Mengikuti Try Out

Salah satu kunci lolos SNBT adalah mengikuti berbagai try out. Saat ini banyak lembaga yang mengadakan try out gratis untuk pelajar yang akan mengikuti tes masuk PTN. Ayah bunda bisa memotivasi ananda untuk mengikuti uji coba-uji coba tersebut untuk mengukur kesiapan sebelum ujian masuk yang sebenarnya. Akan lebih baik jika ananda sudah mulai mengikuti try out paling tidak 6 bulan sebelum ujian agar lebih terbiasa dengan soal-soal yang akan diujikan.

4. Selalu Update

Ayah bunda dan ananda perlu untuk selalu mengikuti setiap informasi terbaru berkaitan dengan ujian masuk PTN. Cari tahu sedetail mungkin aturan dalam pemilihan jurusan yang akan dipilih ananda. Ayah bunda bisa memantau website resmi universitas untuk mengupdate informasi tersebut.

Baca juga : Bimbel Masuk PTN: 8 Tips Masuk PTN Incaran

5. Memetakan Peluang

Salah satu hal yang tidak kalah penting untuk disiapkan adalah memetakan peluang ananda untuk diterima di jurusan yang dipilih. Pastikan ayah bunda mempertimbangkan semua faktor agar ananda tidak salah jurusan. Beberapa faktor yang menentukan peluang lolos PTN diantaranya adalah daya tampung, penempatan pilihan jurusan, dan jumlah peminat.

6. Mengikuti Bimbel

Terakhir, ayah bunda bisa mendaftarkan Ananda untuk mengikuti bimbel masuk PTN. Dengan banyaknya bimbel yang menawarkan berbagai program belajar, ayah bunda mungkin merasa kebingungan untuk memilih yang paling tepat untuk ananda. Bintang Pelajar adalah salah satu bimbel untuk menyiapkan ananda siap seleksi SNBT dengan pengalaman bertahun-tahun bisa menjadi pilihan. Didukung oleh program yang efektif dan pengajar profesional, bimbel Bintang Pelajar akan membantu ananda dalam persiapan seleksi masuk PTN.

webmin

Recent Posts

7 Kelebihan Bimbel Online untuk Persiapan Masuk Sekolah Unggulan

Di zaman teknologi yang kian canggih ini, metode belajar pun turut dikembangkan jadi lebih efektif,…

1 day ago

Siap Tempur Tahun Ajaran Baru! Ini Rekomendasi Bimbel Terbaik di Bogor

Masuknya tahun ajaran baru mungkin dirasa cukup mendebarkan bagi sebagian Ayah Bunda jika buah hati…

1 week ago

6 Manfaat Ikut Bimbingan Belajar untuk Kesuksesan Akademik Ananda

Bimbel (Bimbingan Belajar) adalah suatu tambahan pengajaran kepada satu orang ataupun sekelompok kecil orang, biasanya…

1 week ago

Beberapa Alasan Profesi Kedokteran Sangat Diminati Siswa

Demi tembus ke fakultas atau jurusan yang diinginkan, sejumlah siswa memilih daftar bimbingan belajar alias…

1 week ago

📝 Ikuti Try Out Real Tembus MAN Insan Cendekia 2025

Apakah kamu bermimpi menjadi bagian dari lingkungan pendidikan yang unggul? 😱 Ingin menempuh pendidikan di…

3 months ago

Banyak Orang Tua yang Gatau: Ini Dia Tips Lolos MAN Insan Cendekia 2025 🏆

🔊 Ketidaktahuan membuat kegagalan, Pengalaman dan Panduan penting adalah salah satu cara memperbesar untuk lulus…

3 months ago

This website uses cookies.